Sewa Elf merupakan andalan banyak orang saat ingin bepergian jarak jauh seperti liburan, wisata, dan acara lainnya. Tak hanya acara informal, sewa Elf juga bisa digunakan untuk acara kantor seperti gathering.
Biasanya, para agen travel akan menawarkan jasa sewa Long Elf dan Short Elf. Hal ini terkadang membuat pelanggan bingung dan kesulitan dalam memilih.
Nah, untuk membantu Anda dalam memilih antara kedua jenis mobil Elf tersebut, kami akan memberikan informasi mengenai perbedaan Long Elf dan Short Elf yang bisa Anda jadikan acuan sebelum menyewanya. Tidak hanya dari segi ukuran, keduanya memiliki beberapa perbedaan lain yang perlu untuk diketahui.
Ketahui Hal ini Sebelum Sewa Long Elf atau Short Elf
Jika Anda ingin melakukan perjalanan dengan sekelompok orang, kenyamanan dan keamanan selama berkendara merupakan suatu hal yang harus diperhatikan. Hal tersebut bisa didapatkan jika Anda menggunakan jasa sewa Elf.
Anda dapat memilih antara sewa Long Elf maupun Short Elf. Tentunya, harus disesuaikan dengan budget dan juga kebutuhan Anda.
Nah, sebelum memutuskan untuk menyewa salah satu di antara kedua jenis Elf tersebut, Anda perlu mengetahui perbedaan dari keduanya.
Jika Anda hendak bepergian dengan rombongan sekitar 16 hingga 19 orang, menyewa Elf Long adalah opsi yang terbaik. Terlepas dari perbedaaan kapasitas penumpang, keduanya memiliki beberapa perbedaan yaitu:
1. Perbedaan Desain Eksterior
Sekilas, Long Elf maupun Short Elf memiliki tampilan yang terlihat sama. Hal menonjol yang membedakan keduanya yaitu ukuran dimensinya.
Long Elf memiliki ukuran yang lebih panjang dengan kapasitas penumpang yang lebih banyak daripada Short Elf. Di mana Long Elf memiliki satu baris tambahan di belakang yang tidak dimiliki oleh Short Elf.
Tampilan eksterior Long Elf dan Short Elf tampak sederhana, namun tetap terkesan modern. Perbedaan yang signifikan baru akan tampak jika keduanya diproduksi oleh karoseri yang berbeda. Sebab, beberapa konsumen mempunyai detail pemesanan yang berbeda untuk desain dan warnanya.
2. Perbedaan Desain Interior
Desain interior pada Long Elf dan Short Elf tergantung dari perusahaan penyedia jasa sewa Elf. Biasanya mereka memiliki pemesanan khusus terkait interior Elf kepada jasa karoseri sesuai dengan yang diinginkan.
Mobil Elf menggunakan teknologi LED untuk lampu penerangan kabin, sehingga lebih irit bahan bakar. Keduanya juga memiliki jumlah kursi penumpang yang berbeda.
Kapasitas penumpang untuk Long Elf berjumlah 16 – 19 penumpang, sedangkan Short Elf mampu menampung sekitar 13 – 15 orang. Selain itu, Elf dapat ditambahkan sejumah fitur tambahan jika diinginkan. Tentunya, fitur tambahan ini akan dikenakan biaya tambahan pula.
3. Performa Mesin
Dari segi performa, baik Long Elf maupun Short Elf, sama-sama mempunyai kapasitas 2.700 cc dengan mesin tipe 4JB1-TC. Mesin diesel 4 silinder tersebut menghasilkan daya maksimal sebesar 100PS/3400 rpm dengan torsi maksimal yaitu sebesar 22/5kgm.
Tetapi performa mesin pada Long Elf lebih baik, karena bobotnya lebih ringan dibandingkan Short Elf.
Elf dapat dikatakan sebagai mobil yang tangguh di berbagai kondisi jalanan. Selain performa mesinnya yang baik, suspensi mobil Elf juga bagus. Penumpang pun tetap akan merasa nyaman saat melalui permukaan jalan yang tidak rata. Sebab, kualitas suspensinya mampu meredam kejutan atau getaran selama perjalanan.
Demikian uraian singkat terkait perbedaan Long Elf dan Short Elf yang perlu Anda ketahui sebelum menyewanya. Jadi, Anda pilih untuk sewa Long Elf atau Short Elf kali ini?
Apapun pilihan Anda, jangan lupa untuk memilih jasa travel yang andal dan terpercaya. Kami, Harga Sewa Hiace (HSH) menyediakan jasa sewa mobil Elf, baik yang Long maupun Short. Kami siap menemani perjalanan Anda bersama rombongan di berbagai acara.
Nikmati layanan dan berbagai penawaran terbaik dari kami. Tunggu apalagi, lakukan pemesanan dan atur jadwal perjalanan Anda bersama kami. Klik di sini untuk informasi lebih lengkapnya!